Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Registrasi Ulang Kartu SIM Prabayar Lama

Mulai tanggal 31 Oktober 2017 Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mewajibkan bagi seluruh pengguna ponsel untuk melakukan registrasi kartu SIM Prabayar baru menggunakan nomor NIK KTP dan NIK KK.

Kemudian untuk pelanggan lama juga diwajibkan melakukan registrasi ulang kartu SIM Prabayarnya dengan NIK KTP dan NIK KK paling lambat 28 Februari 2018. Jjika sampai tanggal tersebut pelanggan tidak melakukan registrasi ulang maka kartu SIM akan diblokir. Pelanggan tidak dapat lagi menggunakan kartu SIM miliknya untuk nelpon, berkirim SMS, dan akses Internet. Maka dari itu, segera registrasi kartu anda sebelum terlambat.

Format registrasi ulang kartu perdana lama

Untuk cara registrasi ulang kartu SIM Prabayar lama bisa mengikut langkah dibawah ini. Dibawah ini akan dijelaskan cara registrasi ulang kartu SIM semua operator yaitu; Telkomsel, Simpati, As, Indosat, IM3, Mentari, Axis, XL, Tri dan Smartfren. Sebelum melakukan registrasi ulang harap disiapkan dulu nomor NIK KTP dan KK anda.

Berikut Cara Registrasi Ulang Kartu SIM Prabayar Lama
Untuk registrasi ulang dapat dilakukan dengan banyak cara yaitu melalui SMS, Online, Aplikasi Android, atau datang langsung ke kantor masing-masing operator seluler. Anda dapat menggunakan salah satu dari cara tersebut.

1. Registrasi Ulang Telkomsel (Simpati, As)
SMS
Ketik : ULANG<spasi>NIK#NomorKK#
Kirim ke : 4444
Online
Buka website telkomsel.
Isi data-data yang diminta. Lalu klik dapatkan password. Masukan password yang dikirim ke ponsel anda. Dan klik Kirim.
GraPARI
Jika anda punya waktu luang juga bisa datang langsung ke GraPARI telkomsel untuk melakukan registrasi ulang dan ini juga tidak dikenakan biaya(gratis).

2. Registrasi Ulang Indosat OOredo (Im3, Mentari)
SMS
Ketik : ULANG#NIK#NomorKK#
Kirim ke : 4444
Gerai Indosat OOredo
Bisa datang langsung ke Gerai Indosat OOredo.

3. Registrasi Ulang Axis, XL
SMS
Ketik : ULANG#NIK#NomorKK#
Kirim ke : 4444
Online
Buka wesite registrasi ulang XL
Isi data-data anda dan ikuti intruksinya.
Aplikasi myXL
Download di Playstore
Gerai XL Center atau Xplor
Datang langsung ke Gerai XL Center atau Xplor

4. Registrasi Ulang Tri
SMS
Ketik : ULANG#NIK#NomorKK#
Kirim ke : 4444
Online
Buka website registrasi tri.
Isi data-data anda dan ikuti intruksinya.
Gerai 3Store
Datang langsung ke Gerai 3Store.

5. Registrasi Ulang Smartfren
SMS
Ketik : ULANG#NIK#NomorKK#
Kirim ke : 4444

6. Registrasi Ulang Net 1 Indonesia
Telepon
Hubungi 0828-4256-6381 (Net1)
Hubungi 0828-1700-1700 (Ceri)

Begitulah cara melakukan registrasi ulang kartu perdana Prabayar. Jika proses registrasi ulang gagal kemungkinan data yang anda masukan tidak benar, atau data sudah pernah digunakan oleh orang lain. Untuk hal ini anda bisa langsung minta bantuan ke Operator dengan datang langsung ke kantor seluler sesuai kartu anda dan membawa data-data lengkap seperti nomor yang akan diregistrasi, KTP dan KK.

Post a Comment for "Cara Registrasi Ulang Kartu SIM Prabayar Lama"